PESTA Kembali Dilaksanakan Luring, Fathul Wahid: Mahasiswa UII sebagai Duta Kampus di Ruang Publik

Himmah Online, Kampus Terpadu Setelah dua tahun Pesona Ta’aruf (PESTA) terlaksana secara daring, rangkaian PESTA 2022 kembali diadakan secara luring. Upacara pembukaan PESTA berlangsung pada Kamis (18/08), mulai pukul 07.3009.00 WIB di Kampus Terpadu Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta.

PESTA tahun ini yang mengusung tema “Muda Berkarya, Muda Berdaya, Menyongsong Indonesia Emas 2045” dibuka dengan sambutan oleh Rektor UII, Fathul Wahid.

Ia menekankan dalam sambutannya bahwa ketika para mahasiswa baru telah menjadi mahasiswa UII, mereka akan memiliki stempel baru, yaitu duta UII di ruang publik. Menurutnya, segala hal yang dilakukan mahasiswa UII di ruang publik dengan menggunakan atribut kampus akan langsung diasosiasikan dengan UII. 

“Atribut UII ini mengandung tanggung jawab dan sekaligus membentengi kita dari hal-hal yang tidak layak ataupun tidak patut untuk dilakukan,” tegas Fathul.

Fathul yang mengawali sambutannya dengan sebait pantun untuk memotivasi para mahasiswa baru juga berpesan, mereka sebaiknya menjadi pribadi yang orisinal, yaitu pribadi yang tidak ikut narasi publik dan pribadi yang sanggup menjadi pemikir mandiri.

“Cobalah untuk selalu berpikir beda, menggunakan kacamata lain untuk melihat sesuatu,” jelasnya di depan Fakultas Kedokteran Gedung Dr. Soekiman Wirjosandjojo, di hadapan sekitar 5.000 mahasiswa baru UII.

Ia kemudian menutup sambutannya dengan menyampaikan agar para mahasiswa baru bisa menikmati acara PESTA dengan gembira.

“Nikmati momen PESTA dengan sukacita dan sepenuh hati, maka insyaallah akan banyak manfaat yang akan Anda dapatkan dalam acara ini,” pungkas Fathul.

Di kesempatan yang sama, sambutan juga diberikan oleh M. Faisal Nur S., ketua Organizing Committee (OC); Damar Seno Prabowo, ketua Steering Committee (SC); Rizki Hendrawan, ketua umum Lembaga Eksekutif Mahasiswa (LEM) UII; serta Ahmad Haikal Amran Nasution, ketua Dewan Permusyawaratan Mahasiswa (DPM) UII.

Peresmian pembukaan secara simbolis menggunakan pemindaian tangan dari Fathul, Faisal, Damar, Rizki, dan Ahmad menjadi puncak acara. Penampilan tari dari Xaviera Unisi juga turut memeriahkan upacara pembukaan tersebut. 

Reporter: Himmah/Muhammad Prasetyo, Magang Himmah/Qafrawi

Editor: Nadya Auriga D.

*Catatan: Terdapat beberapa penambahan isi paragraf dan perubahan letak paragraf. Diperbarui pada Jum’at (19/08/2022) pukul 11.53 WIB.

Skip to content